BOJONEGOROtimes.Id – Dalam rangka pencegahan bahaya narkoba dan penyakit TBC, Babinsa Koramil 0812/11 Kedungpring jajaran Kodim 0812/Lamongan Pelda Topik selaku Bintara Pembinaan Desa (Babinsa) menghimbau kepada masyarakat melalui sosialisasi dan penyuluhan yang digelar Muspika Kecamatan Kedungpring.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Babinsa Pelda Topik saat mengikuti sosialisasi pencegahan Narkoba dan Penyakit TBC yang bertempat di Balaidesa Blawirejo Kecamatan Kedungpring Kabupaten Lamongan yang diikuti oleh puluhan masyarakat Desa Blawirejo, Minggu (11/08/2024).
Danramil 0812/11 Kedungpring jajaran Kodim 0812/Lamongan Kapten Chb Sahuri menyampaikan, sosialisasi pencegahan Narkoba dan Penyakit TBC ini diselengarakan oleh Pemerintah Desa Blawirejo yang bekerjasama dengan Puskesmas Kedungpring, Koramil 0812/11 dan Polsek.
“Dengan adanya sosialisasi bahaya penggunaan Narkoba, peran orang tua diharapkan lebih peka lagi dalam mengawasi pergaulan anaknya sehingga para remaja tetap sehat baik jasmani maupun rohani, tidak terjerumus kepada hal-hal negatif dan kelak menjadi generasi yang cerdas dan handal”. ucap Danramil.
Danramil menerangkan, ciri-ciri terdampak TBC diantaranya adalah, suhu tubuh meningkat, berkeringat di malam hari, sering merasa lelah, kulit pucat, nafsu makan dan berat badan menurun. Kalau melihat keluarga kita yang demikian segera dibawa berobat sebelum menjadi lebih parah.
“Semoga dengan adanya sosialisasi dan penyuluhan tentang bahaya narkoba dan penyakit TBC dapat bermanfaat bagi masyarakat dan paham akan hal tersebut.” harapnya. (Az)