‎Ribuan ASN Bojonegoro Resmi Terima SK, Bupati Ingatkan Disiplin dan Kinerja

BOJONEGOROtimes.Id – Alun-alun Bojonegoro, Selasa sore (30/9/2025), dipenuhi suasana haru bercampur bangga.

‎Ribuan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II, serta pegawai paruh waktu resmi menerima Surat Keputusan (SK) Bupati Bojonegoro untuk Tahun Anggaran 2024.

‎Penyerahan SK dipimpin langsung oleh Bupati Bojonegoro Setyo Wahono.

‎Hadir mendampingi, Wakil Bupati Nurul Azizah, Ketua DPRD Abdulloh Umar, Kepala BKN Regional II Jawa Timur, perwakilan BPJS Ketenagakerjaan, serta sejumlah pimpinan OPD.

‎Dalam amanatnya, Bupati Setyo Wahono menegaskan bahwa SK yang diterima bukan sekadar status, melainkan titik awal tanggung jawab besar sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).

‎“Mulai hari ini, Bapak Ibu resmi menjadi bagian dari keluarga besar ASN Kabupaten Bojonegoro. Status baru ini bukan hanya kebanggaan, tetapi juga amanah untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ucapnya.

‎Ia mengingatkan bahwa keberhasilan ASN akan sangat ditentukan oleh disiplin, loyalitas, dan kinerja. Khusus bagi PPPK, evaluasi kontrak dilakukan setiap tahun.

‎Bila kinerja menurun atau sikap tidak profesional, maka perpanjangan kontrak bisa terancam.

‎“Kalau tidak disiplin, tidak mau berkembang, dan tidak memberi kontribusi nyata, jangan harap bisa tetap bersama Pemkab,” tegasnya.

‎Menurut Bupati, menjadi ASN merupakan bentuk kepercayaan besar dari negara.

‎Karena itu, para penerima SK diminta untuk menjadikannya sebagai momentum pembuktian kualitas kerja, dedikasi, dan inovasi pelayanan publik.

‎“ASN adalah motor penggerak pelayanan. Saya berharap Bapak Ibu tidak hanya terjebak pada pekerjaan administratif, tapi juga menghadirkan terobosan nyata agar masyarakat merasakan manfaat langsung dari keberadaan pemerintah,” tambahnya.

‎Acara kemudian ditutup dengan penyerahan SK secara simbolis dan sesi foto bersama.

‎Wajah-wajah bahagia para ASN baru mencerminkan semangat pengabdian mereka untuk kemajuan Bojonegoro. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *