BOJONEGOROtimes.Id – Wakil Bupati Bojonegoro, Nurul Azizah, memberikan perhatian khusus terhadap tumbuh kembang anak-anak, tidak hanya dari sisi kecerdasan, tetapi juga kesehatan.
Dalam kesempatan pembukaan Lomba Bertutur tingkat SD/MI se-Kabupaten Bojonegoro, ia menekankan pentingnya pencegahan pradiabetes dengan mengawasi pola makan anak, baik di rumah maupun di kantin sekolah.
“Harapannya peserta tahun ini bisa melangkah ke tingkat provinsi. Pendidikan yang baik akan meningkatkan kecerdasan anak-anak, dan Pemkab Bojonegoro berkomitmen menghadirkan program-program bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Nurul Azizah.
Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Bojonegoro, Erick Firdaus, menyampaikan bahwa lomba bertutur merupakan agenda tahunan untuk meningkatkan budaya literasi.
Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya melatih anak untuk gemar membaca, tetapi juga melatih kemampuan menyampaikan kembali isi bacaan melalui bertutur.
“Mohon doa untuk Jihan, siswi SDN Dander 1, pemenang lomba tahun 2024 yang saat ini tengah mengikuti seleksi lomba Bertutur Nasional mewakili Bojonegoro,” terang Erick.
Lebih lanjut, Erick menambahkan bahwa lomba ini juga menjadi wadah untuk menjaring siswa-siswi berpotensi, khususnya kelas 4 SD/MI, agar dapat dipersiapkan menuju lomba bertutur tingkat provinsi pada 2026 mendatang.
Tahun ini, panitia menerima 39 video pendaftaran dari 32 sekolah dasar di seluruh Bojonegoro.
Setelah melalui proses seleksi, 10 peserta terbaik mendapat kesempatan tampil langsung di babak final hari ini. (*)