LAMONGAN – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Komando Distrik Militer (Kodim) 0812 Lamongan menggelar kegiatan penyuluhan edukatif bertajuk “Membangun Keluarga Tangguh, Sehat, dan Bermoral” di Aula Kadet Soewoko, Lamongan.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh unsur keluarga besar Kodim, mulai dari prajurit dan PNS, anggota Persit Kartika Chandra Kirana, hingga anak-anak sekolah.
Tujuannya jelas, membentengi keluarga TNI dari berbagai ancaman sosial seperti penyalahgunaan Miras, Narkoba, HIV-AIDS, pornografi, dan perilaku menyimpang.
Sebagai narasumber utama, dr. Nadia Eka Fitri dari Puskesmas Kecamatan Deket memberikan paparan menyeluruh mengenai bahaya medis, dampak psikologis, hingga risiko sosial dari perilaku negatif tersebut.
Ia menegaskan bahwa peran orang tua sangat vital dalam pengawasan anak di tengah derasnya arus digitalisasi dan akses internet tanpa batas.
“Kami mengajak seluruh orang tua untuk aktif mengontrol dan membimbing anak-anak agar tidak mudah terpengaruh konten negatif maupun pergaulan bebas,” ujar dr. Nadia.
Sementara itu, Komandan Kodim 0812/Lamongan Letkol Inf Deni Suryo Anggo Digdo menekankan bahwa penyuluhan ini merupakan bentuk nyata komitmen Kodim dalam memperkuat ketahanan moral internal melalui program Pembinaan Teritorial (Binter).
“Ini bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan langkah strategis untuk menjaga kualitas sumber daya manusia di lingkungan Kodim. Kekuatan prajurit tidak hanya terletak pada fisik dan disiplin, tapi juga moralitas dan ketahanan spiritual keluarganya,” tegas Dandim.
Letkol Deni juga menegaskan sikap tegas satuannya terhadap segala bentuk penyalahgunaan Narkoba.
Ia mengajak seluruh keluarga besar Kodim untuk menjadi benteng pertama dalam melindungi generasi muda dari pengaruh negatif.
Kegiatan penyuluhan berlangsung interaktif dengan antusiasme tinggi dari peserta.
Melalui kegiatan ini, Kodim 0812 Lamongan berharap muncul kesadaran kolektif untuk mewujudkan lingkungan keluarga TNI yang sehat, harmonis, dan berdaya tahan tinggi terhadap ancaman sosial di era modern. (*)


















Bojonegorotimes.id adalah media online berbasis di Bojonegoro, serta fokus pada pemberitaan di wilayah Bojonegoro dan sekitarnya. Sejak awal,