BOJONEGOROtimes.Id – Dalam rangka menciptakan rasa aman dan kenyamanan bagi masyarakat pengguna jalan di Bojonegoro, Polsek Trucuk melaksanakan pengaturan lalu lintas di sejumlah titik strategis pada pagi hari.
Personel Polsek jajaran Polres Bojonegoro tersebut ditempatkan di persimpangan jalan, kawasan padat aktivitas, serta lokasi yang dinilai rawan kecelakaan.
Kegiatan ini bertujuan mengantisipasi kepadatan arus kendaraan saat warga Bojonegoro memulai aktivitas harian, Senin (19/01/2026) sejak pagi hari.
Pengaturan lalu lintas tersebut merupakan bagian dari program rutin kepolisian bertajuk “Sapa Pagi”.
Program ini menjadi bentuk nyata kehadiran Polri dalam memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat di jalan raya.
Melalui kegiatan ini, anggota kepolisian tidak hanya mengatur kendaraan, tetapi juga memberikan imbauan keselamatan berkendara.
Kehadiran petugas diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran tertib berlalu lintas.
Anggota Polsek Trucuk secara konsisten melaksanakan kegiatan ini setiap pagi di titik-titik dengan volume kendaraan tinggi.
Beberapa lokasi yang menjadi fokus pengamanan antara lain kawasan sekolah, perempatan Desa Guyangan, pertigaan Tugu Sumberejo Kentong, serta area Pasar Sumberejo.
Pemilihan lokasi tersebut disesuaikan dengan kondisi lalu lintas yang padat pada jam berangkat kerja dan sekolah.
Dengan pengaturan ini, arus kendaraan dapat berjalan lebih lancar dan terkendali.
Kapolsek Trucuk, AKP Mulyono, menjelaskan bahwa kegiatan Sapa Pagi bertujuan mendorong masyarakat untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas.
Kepatuhan pengguna jalan dinilai menjadi kunci utama dalam mencegah kemacetan maupun kecelakaan.
Selain itu, kehadiran polisi di lapangan juga memberi rasa aman bagi warga.
“Kegiatan ini rutin kami laksanakan setiap pagi saat masyarakat mulai beraktivitas. Selain untuk melancarkan arus lalu lintas, kegiatan ini juga berfungsi menekan angka kecelakaan. Kami mengimbau seluruh pengguna jalan agar selalu mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama,” ujar AKP Mulyono. (*)












Bojonegorotimes.id adalah media online berbasis di Bojonegoro, serta fokus pada pemberitaan di wilayah Bojonegoro dan sekitarnya. Sejak awal,