BOJONEGOROtimes.Id – Dalam rangka menciptakan keamanan dan kelancaran lalu lintas, Kapolsek Gayam AKP Moch Safi’i, S.H. memerintahkan personel Polsek Gayam untuk melaksanakan kegiatan sapa pagi.
Kegiatan ini difokuskan pada pengaturan arus lalu lintas di kawasan Pasar Gayam, Kecamatan Gayam, Kabupaten Bojonegoro, Jumat (09/01/2026).
Langkah tersebut dilakukan sebagai upaya pencegahan kecelakaan lalu lintas serta kemacetan di jam padat aktivitas warga.
Kehadiran polisi di pagi hari diharapkan mampu memberikan rasa aman bagi masyarakat yang beraktivitas.
Petugas melakukan pengaturan lalu lintas di perempatan Pasar Gayam sekaligus membantu masyarakat yang hendak menyeberang jalan.
Aktivitas pasar yang cukup padat di pagi hari menjadi perhatian khusus guna meminimalisir risiko kecelakaan.
Anggota Polsek Gayam secara humanis mengatur arus kendaraan agar tetap lancar dan tertib.
Hal ini menjadi bagian dari pelayanan rutin kepolisian kepada masyarakat.
Kapolsek Gayam AKP Moch Safi’i, S.H. saat dikonfirmasi terpisah menjelaskan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan secara rutin setiap pagi.
Selain pengaturan lalu lintas, petugas juga memberikan imbauan kamtibmas kepada para pengunjung dan pedagang pasar.
Masyarakat diingatkan untuk selalu berhati-hati serta mengamankan kendaraan dengan mengunci sepeda motor saat ditinggalkan.
”Langkah ini bertujuan menciptakan kenyamanan dan keamanan selama warga menjalankan aktivitas sehari-hari,” tegasnya. (*)












Bojonegorotimes.id adalah media online berbasis di Bojonegoro, serta fokus pada pemberitaan di wilayah Bojonegoro dan sekitarnya. Sejak awal,